Pada hari kamis tanggal 12 September 2019 di Balai Sidang Universitas Indonesia, Yayasan Inspirasi Indonesia Membangun (YIIM) menghadiri undangan Worksop Pengelolaan Beasiswa Tugas Belajar dan Apresiasi Mitra Pemberi Beasiswa Universitas Indonesia (UI).
Kegiatan acara tersebut yaitu pertemuan dan pemberian apresiasi kepada semua mitra yang membantu mahasiswa UI melalui program beasiswa. Pemberian apresiasi diberikan oleh Prof. Dr. Ir. Muhammad Anis, M.Met selaku rektor UI kepada YIIM yang diwakilkan oleh Endang Retnowati Manager Humas dan Kelembagaan.
Diharapkan dengan adanya pertemuan tersebut dapat mendekatkan pihak UI dengan mitra-mitra pemberi beasiswa, sekaligus rasa terima kasih kepada mitra pemberi bantuan beasiswa yang terus membantu para mahasiswa UI untuk mencapai cita-citanya.