Ringankan Beban, YIIM dan PT Insight Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Ringankan Beban, YIIM dan PT Insight Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Pandemi virus corona atau covid-19 yang masih melanda Indonesia memicu beragam permasalahan di masyarakat. 

Banyak pekerja kehilangan pekerjaannya imbas pemutusan hubungan kerja (PHK) massal.

Begitu juga dengan nasib masyarakat par sejahtera yang kian terpuruk akibat sejumlah keterbatasan.

Terkait hal tersebut, Yayasan Inspirasi Indonesia Membangun (YIIM) bersama PT Insight Investment Management diungkapkan Ketua Pengurus YIIM, Chrisbiantoro menggelar pelatihan bagi masyarakat pra sejahtera.

Selain itu, mereka yang mendapatkan nilai yang baik dihibahkan peralatan usaha.

“Bersamaan dengan pelatihan wirausaha, terhitung sejak bulan Juli hingga November 2020, kami memberikan bantuan peralatan usaha kepada para alumni,” ungkap Chrisbiantoro dalam siaran tertulis pada Jumat (13/11/2020).

“Bantuan diberikan kepada para alumni yang memenuhi kriteria sesuai rekomendasi pelatih dan angka penilaian selama mengikuti pelatihan,” tambahnya.

Lebih lanjut dipaparkannya, bantuan peralatan usaha yang diberikan kepada alumni di antaranya alumni Barista, alumni pelatihan kuliner, alumni pelatihan cuci service dan isi freon AC.

Selain itu, bantuan diberikan kepada alumni pelatihan sablon pakaian.

Adapun latar belakang penerima bantuan peralatan usaha sebelum mengikuti pelatihan terdiri dari warga pemasyarakatan Balai Pemasyarakatan (Bapas), masyarakat pra sejahtera, karyawan yang terkena pemutusan hubungan kerja dan pekerja serabutan.

“Bantuan hibah wirausaha tidak berbentuk uang, namun alat-alat usaha, semisal peralatan cuci service AC, peralatan usaha kopi, sablon, alat masak kuliner dan alat cukur rambut,” papar Chrisbiantoro.

Penyerahan bantuan peralatan usaha tersebut dilakukan di Kantor YIIM, Komplek Gran Wijaya Centre Blok F/62B, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (13/11/2020).

Hingga kini, pelatihan kewirausahaan yang digelar YIIM dan PT Insight Investment Management telah melatih ratusan masyarakat pra sejahtera.

Antara lain, 70 orang pelatihan barista dengan kategori empat orang membuka wirausaha, lima orang barista profesional bersertifikat, sembilan orang barista terlatih dan 52 orang barista dengan ketrampilan dasar.

Sedangkan dalam pelatihan kuliner dan aneka kue, tercatat ada sebanyak 47 orang peserta yang merupakan ibu rumah tangga.

Sementara pelatihan barber ada sebanyak tujuh orang, pelatihan sablon pakaian sebanyak tiga orang dan pelatihan service AC sebanyak tujuh orang.

“Para alumni wirausaha sudah menjalani usaha dan tersebar di beberapa wilayah Jakarta, bogor, Bekasi dan Depok,” ungkap Chrisbiantoro.

“Spirit pemberdayaan ekonomi yang dikembangkan YIIM dan PT Insight adalah kewirausahaan sosial yang merupakan perpaduan antara benefit dan profit. Setiap profit yang dihasilkan harus membawa dampak pada masyarakat khususnya dilingkungan para alumni wirausaha,” jelasnya.

Tidak hanya menggelar pelatihan, YIIM dan PT Insight Investment Management juga menyalurkan bantuan sosial, di antaranya sebanyak 79 orang santri yatim dan dhuafa di Pondok Pesantren Daarut Tarbiyah Nusantara, Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara.

Pada saat bersamaan, bantuan sebesar Rp 100 juta juga diberikan untuk pembangunan Masjid Ar Risalah di Jalan Sidomoro gang III Kelurahan Tangkerang Timur, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Provinsi Riau.

“Kami bangga bisa berkontribusi menggairahkan ekonomi khususnya usaha kecil, semoga ke depan semakin banyak wirausaha yang bisa kita lahirkan agar membawa dampak positif untuk ekonomi nasional,” Dwi Laksmi Anggita Sari, perwakilan PT Insight Investment Management.

“Kami konsisten berpedoman pada spirit tujuan pembangunan berkelanjutan, khususnya menggairahkan sektor ekonomi melalui pemberdayaan masyarakat, semoga bisa meringankan beban masyarakat terdampak,” tambahnya.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Ringankan Beban, YIIM dan PT Insight Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19, https://wartakota.tribunnews.com/2020/11/13/ringankan-beban-yiim-dan-pt-insight-salurkan-bantuan-sosial-kepada-masyarakat-terdampak-covid-19?page=3.

Editor: Dwi Rizki