Pada tanggal 18 dan 19 Oktober 2022, PT. Insight Investments Management (INSIGHT) bersama Yayasan Inspirasi Indonesia Membangun (YIIM) turut menghadiri acara pengenalan kehidupan kampus yang diselenggarakan oleh Lembaga Politeknik Perkebunan (LPP) Yoggayarta. Turut hadir juga perwakilan Dana Pensiun Perkebunan (DAPENBUN) untuk mensukseskan program beasiswa ini. Untuk tahun 2022 khususnya ditahun ajaran baru yang dimulai Oktober 2022, INSIGHT dan YIIM bersama DAPENBUN memberikan beasiswa untuk 3 (tiga) mahasiswa dari LPP Yogyakarta. Terhitung sejak 2018, sudah ada total 14 (empat belas) orang mahasiswa LPP Yogyakarta yang diberikan bantuan beasiswa pendidikan.
Bantuan beasiswa ini merupakan bagian dari komitment INSIGHT melalui program Tanggungjawab Sosial untuk membantu mahasiswa berprestasi kurang mampu namun juga aktif serta memiliki kepedulian sosial yang tinggi baik dilingkungan kampus ataupun diluar kampus. Acara ceremoni digelar diaula kampus LPP Yogyakarta. Acara ini dibuka oleh Rektor LPP Yogyakarta Ir. M. Mustangin, ST. M. Eng, IPM dalam sambutannya menyampaikan harapan agar para mahasiswa dapat berprestasi dan membesarkan industri perkebunan di Nusantara. “ Semoga para mahasiswa belajar sungguh-sungguh agar dapat berprestasi dan kelak menjadi pelaku industri perkebunan yang profesional.”
Sementara itu, disela acara perwakilan PT. Insight Investments Management, Guntur Swaputra, yang juga memberikan bantuan beasiswa secara simbolik kepada 3 (tiga) mahasiswa menyampaikan “kami dari PT. Insight Investments Management berharap agar beasiswa ini memberi manfaat yang besar dan dapat menghasilkan lulusan yang berprestasi.”
Acara juga turut diisi dengan beragam diskusi, salah satu diskusi yang digelar adalah dengan tema “Mahasiswa dan Kewirausahaan Sosial.” Hadir sebagai narasumber Chrisbiantoro selaku ketua Pengurus YIIM, dalam paparannya Chris menyampaikan “kewirausahaan adalah hal yang penting dan harus dimiliki oleh para mahasiswa agar kedepan sustainability dapat terjaga dan mampu berkontribusi untuk pertumbuhan ekonomi nasional. UMKM adalah salah satu sektor yang menyelamatkan ekonomi Indonesia untuk itu perlu kita giatkan dan mahasiswa LPP Yogyakarta bisa menjadi bagian dari spirit ini.”
Acara ini juga selaras dengan program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) khususnya TPB nomor 4 tentang Pendidikan Berkualitas. Dengan mendukung bantuan pendidikan khususnya untuk mahasiswa kurang mampu dan berprestasi berarti memberikan kesempatan sebanyak banyaknya untuk pemuda pemudi Indonesia dapat mengenyam pendidikan tinggi.
Salam Inspirasi!