Project Description

YIIM Gandeng Madura United FC dan Mitra Lainnya Bantu Masyarakat Terdampak Corona

Publised 05 Juni 2020

Sepanjang bulan Mei hingga 4 Juni 2020, Yayasan Inspirasi Indonesia Membangun (YIIM) melanjutkan program bantuan sosial untuk masyarakat terdampak virus corona melalui beberapa kegiatan.

Dalam kesempatan ini, YIIM bersama mitra utama PT. Insight Investments Management memberikan bantuan sosial melalui manajemen klub sepak bola Madura United FC dan Yayasan Menemani di Jakarta.

Bantuan melalui Yayasan Menemani di Jakarta diberikan dalam bentuk bantuan pangan siap saji untuk masyarakat diwilayah Jabodetabek. Dengan hastag “Gotong Royong Pangan Untuk Sesama” makanan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu dan para pekerja informal terdampak corona.

YIIM menyalurkan bantuan  sebesar Rp 5.000.000,- (lima juta rupiah) kepada Yayasan Menemani dan selanjutnya dana tersebut digabung dengan sumber dana lainnya yang dihimpun oleh Yayasan Menemani untuk meringankan beban masyarakat.

Program ini berupa penyediaan dan pendistribusian pangan siap saji dan kebutuhan pokok (sembako) bagi masyarakat terdampak pandemi Covid-19 dan penerapan PSBB yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya.

Selanjutnya, YIIM juga menyalurkan bantuan sosial bagi masyarakat yang terkena dampak Covid-19 di pulau Madura, yaitu dengan menggandeng manajemen klub sepak bola Madura United FC.

YIIM dan PT. Insight masing-masing memberikan donasi kepada Madura United FC sebesar Rp. 50.000.000, – (lima puluh juta rupiah) dan selanjutnya bersama donasi lainnya yang dikumpulan oleh Madura United, bantuan tersebut kemudian disalurkan untuk membantu masyarakat di Madura, diantaranya masyarakat di Bangkalan, Sampang, Pamekasan & Sumenep.

Sembako yang dibagikan berisi Beras, Tepung dan Minyak Goreng yang dibagikan kepada kurang lebih 2.500 keluarga yang tersebar di Madura.

Bantuan sosial ini merupakan wujud dari komitmen YIIM untuk meringankan beban ekonomi masyarakat di masa pandemi covid 19, kami bangga bisa bergandengan dengan mitra-mitra lainnya untuk bersama-sama membangun spirit gotong royong rakyat bantu rakyat.” Ujar Chrisbiantoro selaku ketua Pengurus YIIM.

Sementara itu, Budy Cahaya perwakilan PT. Insight menyampaikan “Bantuan sosial ini juga merupakan bukti bahwa dengan aksi kepedulian yang dilakukan secara gotong royong dapat menghasilkan gerakan kepedulian sosial yang memiliki dampak positif bagi masyarakat agar dapat bertahan melawan pandemi.”

Sepanjang pandemi covid 19 melanda Indonesia, YIIM konsisten berkontribusi dan bergotong royong menjalankan misi bantuan sosial untuk meringankan beban masyarakat.

Selain itu, YIIM juga berharap agar pandemi ini segera berlalu dan dapat kembali menjalan program pelatihan kewirausahaan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat yang merupakan program unggulan YIIM selama ini.

Semoga masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan nyaman dan aman dengan tetap berpegang teguh pada protokol kesehatan yaitu menggunakan masker, cuci tangan, jaga jarak dan mengurangi kerumunan.

Salam Inspirasi!

Bantuan melalui Yayasan Menemani di Jakarta diberikan dalam bentuk bantuan pangan siap saji untuk masyarakat diwilayah Jabodetabek. Dengan hastag “Gotong Royong Pangan Untuk Sesama” makanan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu dan para pekerja informal terdampak corona.